• loading...

Resep Es Lidah Buaya Yang Segar


Selamat siang bunda semuanya kali ini saya akan berbagi resep cara membuat es lidah buaya yang seger dinikmati waktu siang hari.simpel sekali kok bunda bahannya pun ada di sekitar kita. Es lidah buaya ini bisa untuk memperlancar BAB lho bunda karena banyak mengandung lidah buaya nya. yuk langsung saja kita buat



Bahan-bahan yang dibutuhkan

100 gram lidah buaya
1 lembar daun pandan
1 buah jeruk nipis
Sesuai selera gula pasir
Selasih (rendam hingga mengembang)
Sirup cocopandan
Es batu

Cara Membuat es lidah buaya
  1. Kupas lidah buaya lalu potong dadu. Bersihkan hingga lendirnya hilang (saya sampai 6-7 kali cuci ) biar kasat.

  2. Rebus potongan lidah buaya ke dalam air mendidih kurang lebih selama 20 menit, tiriskan.

  3. Rebus gula pasir dengan air dan pandan, lalu masukkan sirup cocopandan nya.

  4. Diamkan hingga dingin.

  5. Masukkan potongan lidah buaya yang ditiriskan tadi, kemudian tuang sirup nya, lalu masukkan biji selasih yang sudah mengembang.

  6. Sajikan dengan es batu.
Nah itulah bunda resep cara membuat es lidah buaya yang segar dan mantap.Semoga bermanfaat ya bunda dan menambah referensi minuman kita

No comments :

Post a Comment